Tahun 2012 sepertinya menjadi salah satu tahun yang paling istimewa bagi BSBSoldiers di Indonesia. Bagaimana tidak, di tahun 2012 ini para penggemar Backstreet Boys di Indonesia akan mendapatkan dua kado istimewa dari Backstreet Boys. Yang pertama tentulah kedatangan mereka dalam NKOTBSB tur pada 1 Juni 2012 mendatang di MEIS ANCOL, Jakarta. Dan yang kedua.... apa lagi kalo bukan kabar akan dirilisnya album terbaru mereka yang kesembilan tahun 2012..
Yeay.... so happy to hear that..
Thank you guys.. :D
Semoga proyek-proyek Backstreet Boys di tahun 2012 ini bisa berjalan sukses dan lancar ya..
--------------------------------------------------
Berita Backstreet Boys akan keluarkan album baru tahun 2012, dikutip dari Beritasatu.com
"Walau masing-masing personil disibukkan proyek solo, tapi mereka berusaha meluangkan waktu untuk kumpul bersama di studio rekaman.
"BSB jelas semakin kompak dan masih bersama. Kami memberi kesempatan pada diri kami masing-masing untuk mengerjakan proyek solo, tapi kami juga berkumpul bersama untuk membuat album baru Backstreet Boys," kata Howie.
"Terlalu dini untuk menceritakan arah album ini, tapi sekarang kami sudah menulis materinya dan mengumpulkan lagu."
Howie juga menuturkan jika kemungkinan musik Backstreet Boys di album baru nanti akan berbeda dari album sebelumnya. Mereka ingin kembali ke akar musik grup, yaitu pop.
"Album terakhir terdengar lebih seperti Euro-dance, tapi kami mempertimbangkan kembali ke musik utama, pop-rock," kata Howie. "Kami selalu ingin mencoba berada di kurva teratas dan menempatkan diri kami sebagai yang utama dengan masing-masing album." Semoga album ini bisa mengobati rasa kangen fans BSB."
Sabtu, 07 Januari 2012
Backstreet Boys Garap Album Baru
04.42
BACKSTREET BOYS INDONESIA
No comments
0 komentar:
Posting Komentar